Cara Membuat Kue nastar keju

Cara Membuat Kue nastar keju

Sebuah kue kering yang paling ssering disajikan pada saat hari raya atau sebuah acara adalah kue nastar yang cukup terkenal karena kelezatan dan kegurihannya. Berikut ini adalah sebuah resep mudah cara membuat kue nastar keju special yang nantinya bisa anda sajikan kepada seluruh keluarga dan sanak family.


resep kue nastar

Resep nastar keju special

Bahan :
  • 154 gr margarin
  • 3 butir kuning telur
  • 150 gr keju edam , diparut ya gan
  • 1/4 sdt garam
  • 175 gr tepung terigu, diayak
  • 30 gr tepung maizena
  • 1 kuning telur untuk olesan
  • 25 gr keju cheddar, diparut untuk taburan

Bahan Selai nanas :
  • 1 buah nanas , diparut
  • 125 gr gula pasir
  • 5 butir cengkih
  • 3 cm kayu manis

Cara membuat Kue nastar keju :
  1. Selai nanas: parut nanas, masak bersama dengan gula pasir, cengkeh dan kayu manis hingga mengering dan angkat gan
  2. Siapkan loyang pipih, lalu diolesi dengan margarin, disisihkan. Kocok margarin hingga mengembang, masukkan dan terus kocok hingga mengembang
  3. Masukkan tepung terigu dan tepung maizena, diaduk hingga rata, tambahkan keju edam dan garam, diaduk hingga rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk. 
  4. Ambil 1 sdm adonan, isi dengan selai nanas, bentuk bulatan, taruh diatas loyang, beri jarak gan, lalu olesi dengan kuning telur dan taburi dengan keju cheddar yang sudah diparut
  5. Panggang dalam oven dengan suhu 160 c selam 15 menitan hingga matang
  6. Dinginkan , setelah itu simpan dalam toples yang kedap udara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar